Searching

Monday, July 11, 2011

Add Venue Foursquare


Suatu ketika anda ingin check-in di Foursquare ternyata venue atau tempat yang anda cari tidak ada. Tak perlu kawatir, karena anda bisa menambah atau membuat venue sendiri. Misalkan saja anda ingin menambahkan rumah anda sendiri. Gimana cara membuatnya? Berikut langkah-langkahnya:
  1. Buka www.foursquare.com kemudian lakukan login menggunakan account anda.
  2. Pada Search Box sebelah kanan atas ketikkan tempat yang ingin anda tambahkan, pada halaman yang selajutnya muncul scroll sampai ke bawah kemudian klik Add a new venue to foursquare.
    Atau anda bisa langsung klik link berikut: Add a new venue to foursquare
  3. Isi beberapa textbox sesuai dengan keinginan anda.
    Name > nama tempatmu
    Address > alamat lengkapnya
    Cross Street > alamat tambahan
    City > nama kota
    State / Country > nama negara
    Postal Code, Twitter, dan Phone sebagai tambahannya
    tips: masukkan alamat dengan benar karena berpengaruh pada peta yang nanti akan muncul
  4. Klik Add Venue
  5. Selesai. Akan muncul peta yang saya maksud tadi dan anda bisa mengedit peta tersebut jika masih kurang tepat
  6. Edit peta dengan memindah pin warna merah ke tempat yang anda maksud.
    tips: pilih peta hybrid jika anda kesulitan mencari lokasinya
  7. Anda bisa mengedit category dengan meng-klik tombol Edit dibawah peta. Pilih Home / Work /Others untuk rumah anda.
  8. Selesai.

Sumber : http://gimana.info/wp/gimana-cara-add-create-vanue-di-foursquare/